Ada banyak sekali tema cerita yang bisa diangkat dalam film anime, termasuk kisah-kisah sedih yang menyentuh hati. Tidak heran, jika ada cukup banyak rekomendasi film anime tersedih yang bisa menjadi pilihan. Namun, tidak semua film itu bisa berhasil membuat orang lain sampai menangis.
Namun, 5 film anime yang akan direkomendasi di bawah ini dijamin akan membuat para penontonnya mewek dan menitikkan air mata. Karena kisah dalam film anime yang direkomendasikan di bawah ini tidak hanya sekedar sedih saja. Namun juga, dapat menyentuh hati para penontonnya.
5 Film Anime Tersedih
1. Grave of The Fireflies – 1998
Jika membahas film anime tersedih maka film anime Grave of The Fireflies wajib untuk masuk ke dalam daftar. Walaupun termasuk film anime garapan tahun lawas yaitu pada tahun 1998. Namun, film anime satu ini tetap terkenal dan banyak ditonton sampai hari ini.
Film anime ini mengambil kisah nasib anak-anak di masa perang yang tragis. Para penonton akan melihat gambaran situasi saat Negara Jepang dalam situasi perang.
Film ini fokus pada nasib kakak beradik Seita dan Setsuko. Mereka kehilangan ayah dan ibu karena perang. Kehidupan sulit harus dilalui oleh kakak beradik ini hingga akhir film dengan durasi satu setengah jam ini.
2. Colorful – 2010
Film anime satu ini mungkin tidak sepopuler Grave of The Fireflies namun tetap layak disebut film anime yang bisa membuat hati tersentuh. Colorful menceritakan betapa beratnya hidup seseorang yang menderita depresi dan beban emosional yang dalam.
Makoto adalah seorang pemuda yang berada di titik terendah kehidupannya. Ia bahkan ingin bunuh diri dengan meminum banyak obat. Sebelum sampai di akhirat, Makoto bertemu dengan Purapura. Bersama Purapura, Makoto harus menjalani berbagai misi di kehidupannya.
Baca juga: Karakter Anime Berambut Pink dengan Sifat yang Beragam
3. Koe No Katachi – 2017
Film anime satu ini lebih populer dengan judul Bahasa Inggrisnya yaitu A Silent Voice. Berkisah tentang gadis yang tuli bernama Shouko Nishimiya yang menjadi korban bullying di sekolah barunya. Pelaku bullying itu adalah Shouya Ishida yang merupakan teman satu kelasnya.
Setelah Shouko pindah, Shouya lah yang menjadi korban bullying teman-temannya dan dijauhi. Hal ini membuat Shouya memiliki rasa bersalah yang dalam kepada Shouko.
Kesempatan untuk meminta maaf pun datang, ketika mereka SMA. Ternyata Shouko dan Shouya satu sekolah. Shouya ingin menebus kesalahannya di masa lalu.
4. I Want To Eat Your Pancreas – 2018
Dari judulnya, ini bukan film thriller tentang memakan organ tubuh manusia. Namun, kisah sedih yang dibawakan dengan cara yang unik. Berpusat pada tokoh bernama Haruki Shiga dan Yamauchi Sakura. Ternyata Yamauchi Sakura hanya memiliki sisa waktu sedikit untuk hidup.
Hanya Haruki Shiga yang mengetahui kondisi Yamauchi Sakura. Gadis ini pun meminta Haruki Shiga untuk menemani dirinya di sisa-sisa waktunya.
5. Ride Your Waves – 2019
Kehilangan yang mendalam dirasakan oleh seorang gadis yang bernama Hinako. Ia kehilangan kekasihnya Minato yang tenggelam di pantai karena ingin menyelamatkan seseorang. Hinako pun pindah ke tempat di mana dirinya tidak bisa melihat pantai atau laut lagi.
Padahal, awalnya Hinako sangat menyukai laut dan pantai. Dalam kesedihannya, Hinako menyanyikan lagu yang biasa ia dengarkan bersama Minato. Ketika ia bernyanyi, secara ajaib arwah Minato akan muncul di dalam air.
Itulah 5 rekomendasi film anime tersedih, jika ingin menontonnya. Pastikan sudah menyiapkan sekotak tisu dan hati yang kuat, ya.
Baca juga: 5 Anime Shoujo Ai Rekomendasi Untuk yang Baru Nonton